Penggolongan Jenis Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya A. Jenis Makanan Hewan Makanan hewan bermacam-macam jenisnya. Hewan makan dengan cara mencari atau memburu makanannya. Makanan hewan pada umumnya berupa tumbuhan dan daging yang berasal dari hewan lain. 1. Tumbuhan Makanan Hewan Ada jenis hewan yang makan tumbuh-tumbuhan. Tumbuhan yang menjadi makanan hewan itu biasanya berupa rumput, buah-buahan, dan biji-bijian. a. Rumput Beberpaa hewan memakan rumput dan daun-daun segar. Misalya rumput gajah, daun pisang, daun jagung, dau daun tebu. Hewan yang makan rumput dan daun-daun segar misalnya sapi, kerbau, kambing, dan kelinci. b. Buah-buahan Buah-buahan yang menjadi makanan hewan misalnya mangga, jambu, pisang, dan kersen. Hewan yang makan buah-buahan misalnya kera dan bangsa burung. c. Biji-bijian Biji-bijian yang menjadi makanan hewan misalnya padi, jagung, dan kacang. Hewan yang makan biji-bijian misalnya beberapa bangsa burung. 2. Daging Ada hewan yang makan daging. Daging itu beras...